Software Gili-SMS Dengan Modem Megafon Turbo M150-2 |

Gili-SMS Dengan Modem Megafon Turbo M150-2

July 21st, 2016 by Yudi Silo Wardono Leave a reply »

software-sms-megafon-turbo-m150-2

Gili-SMS telah dites menggunakan modem GSM merek Megafon Turbo M150-2 pada Windows 10 64-bit dan berjalan dengan baik dalam menerima dan mengirim SMS. Software bawaan modem bernama Mobile Partner dengan versi 23.015.02.00.03. Sebelum menjalankan Gili-SMS, pastikan software Mobile Partner sudah dijalankan terlebih dahulu agar modem aktif dan menghubungkan kartu SIM ke operator.

mobile-partner-v23

Setelah kartu terhubung ke operator, selanjutnya matikan(close) Mobile Partner dan jalankan Gili-SMS. Untuk menghubungkan modem dengan Gili-SMS, anda bisa menjalankan menu File / Panduan Koneksi Modem.

wizard-koneksi-modem-software-gili-sms-megafon-turbo-m150-2

Setiap modem GSM internet(merek huawei, zte, prolink, sierra dll), pada dialog Panduan Koneksi Modem akan terdeteksi 2 COM, anda bisa memilih salah satu (umumnya pilih saja yang atas), kemudian tekan tombol Lanjut. Pada dialog selanjutnya, anda diminta untuk memilih kanal(modem ke berapa) yang akan digunakan. Dalam 1 komputer, Gili-SMS dapat terhubung dengan 8 modem GSM. Anda bisa menggunakan berbagai merek dan tipe modem. Jika anda bingung untuk memilih tekan saja tombol Terapkan.

wizard-koneksi-modem-software-gili-sms-megafon-turbo-m150-2a

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut tentang modem dan kartu, Pada menu File / Konfigurasi Modem anda bisa menekan tombol Info Modem.

software-sms-info-modem-megafon-turbo-m150-2

CATATAN PENTING

Agar Gili-SMS dapat menerima(membaca) SMS masuk, pada konfigurasi modem (di software Mobile Partner), pastikan memilih opsi “Save on SIM/USIM card or device“. Jalankan konfigurasi tersebut pada menu Tools / Options

mobile-partner-sim-options

konfigurasi-sms-mobile-partner

Jika anda mengalami kesulitan dalam menggunakan Gili-SMS, silahkan hubungi kami pada kontak disebelah kanan atas.

 

Share This Post
Advertisement

Comments are closed.