Artikel |

Archive for the ‘Artikel’ category

Sekarang 1 NIK bisa didaftarkan lebih dari 3 kartu

May 8th, 2018

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) memutuskan bahwa satu Nomor Induk Kependudukan (NIK) bisa digunakan untuk mendaftarkan lebih dari 3 nomor kartu SIM dan tak memiliki batasan. Hal ini tertuang dalam surat tentang implementasi registrasi kartu SIM yang didistribusikan kepada masing-masing operator seluler.

Dalam surat tersebut secara rinci tertuang lima poin yang disampaikan untuk para operator. Disebutkan bahwa operator wajib melaksanakan Surat Edaran Menteri Kominfo Nomor 01 Tahun 2018 untuk memberikan hak kepada outlet untuk menjadi mitra pelaksana registrasi termasuk nomor pelanggan ke-4 dan seterusnya sesuai undang-undang. Klik untuk info lebih lanjut.

Share This Post

SMS SPAM Bagian I

August 16th, 2011

Mungkin anda pernah menjumpai SMS masuk yang tidak diinginkan atau SMS masuk yang bertubi-tubi dari orang yang tidak kita kenal. SMS tersebut dinamakan SMS SPAM atau SMS sampah. Pada update 16 Agustus 2011, Gili-SMS menambahkan fitur berupa SMS SPAM.

SMS SPAM terbagi menjadi 2 yaitu Global dan Kontak. Pada posting kali ini akan dibahas tentang SMS SPAM Global.

Seting SMS SPAM dapat dilihat di menu File / Seting SMS SPAM. Pada Tab Global, anda bisa mengisikan kata kunci untuk SMS Masuk yang nantinya dianggap sebagai SPAM. Setiap kata kunci dipisahkan dengan tanda koma. Contoh penulisan kata kunci seperti gambar diatas. Jangan lupa untuk menekan tombol SIMPAN.

Misalkan ada SMS masuk dengan isi pesan “Awas loe, gue bikin MAMPUS sekalian!” dimana mengandung salah satu dari kata kunci yaitu “mampus”, maka SMS tersebut akan dianggap sebagai SPAM.

SMS SPAM tidak disimpan ke Inbox dan tidak ditampilkan ke layar. Anda bisa melihat isi SMS SPAM dibagian kategori SMS. dibagian SMS SPAM, anda bisa melakukan forward SMS, Meng-copy SMS ke Inbox, memindahkan SMS ke Inbox dan menghapus SMS.

SMS SPAM Global akan memfilter setiap SMS masuk dari pengirim manapun. SMS yang mengandung salah satu dari kata kunci akan dianggap sebagai SPAM.

Share This Post

Grup Kontak dan SMS, Bagian II

August 9th, 2011

Jika anda mengirimkan SMS Grup, kini anda dapat mengirim langsung ke bagian SMS tertunda(Outbox). Semua SMS akan dimasukkan ke Outbox dan akan dikirim oleh Gili-SMS. Manfaat kirim SMS Grup dari Outbox antara lain :

  • SMS dipastikan bisa terkirim semua. Gili-SMS tidak langsung membebani modem dengan mengirim SMS langsung. Gili-SMS hanya mengirim melalui outbox jika modem tidak bekerja.
  • SMS tersimpan dalam database sehingga jika komputer tiba-tiba mati atau restart maka SMS otomatis dikirimkan lagi ketika Gili-SMS dijalankan.
  • Jika terjadi kegagalan dalam mengirim SMS, Gili-SMS akan mencoba mengirim kembali sampai 3x. Jika 3x gagal, maka baris SMS akan berwarna merah dan anda masih bisa mengirimkannya kembali dengan menekan tombol “Kirim Ulang”.

Bagi anda yang belum pernah menggunakan Gili-SMS, tidak ada salahnya untuk mencoba, download disini. Manfaatkan ribuan sms gratis dari operator GSM dan gunakan untuk menunjang usaha, kegiatan dan layanan anda. Pakai Gili-SMS untuk menerima dan mengirim SMS, jangan buang waktu anda hanya untuk ber-SMS.

Share This Post

Tips sebelum membeli software SMS

July 4th, 2011

Software SMS merupakan salah satu sarana dalam menunjang usaha, kegiatan dan layanan baik oleh perorangan maupun perusahaan. Saat ini banyak software SMS yang beredar dipasaran mulai dari buatan lokal maupun luar negeri. Setiap software SMS memiliki fitur dan karakteristik berbeda begitu pula sisi kompatibilitas dengan modem atau handphone.

Beberapa tips yang bisa anda pertimbangkan sebelum memutuskan untuk membeli software SMS antara lain :

  • Fitur sesuai dengan kebutuhan
    Belilah software SMS yang sesuai dengan kebutuhan anda. Software SMS yang memiliki banyak fitur belum tentu semua fitur nantinya digunakan, tentunya harga software relatif lebih tinggi. Lakukan perbandingan terhadap beberapa software SMS terlebih dahulu.
  • Mencoba sebelum membeli
    Ini sangat penting. Cari tahu terlebih dahulu apakah terdapat versi demo/trial yang bisa di-download, lebih baik mencoba terlebih dahulu fitur yang ada, cara kerja serta penggunaannya.
  • Harga terjangkau
    Harga software SMS bervariasi antara ratusan ribu sampai jutaan. Sesuaikan dengan kantong anda. Jangan terpancing dengan harga murah.
  • Layanan update software dan garansi modem
    Tidak ada software yang sempurna. Pastikan terdapat layanan update software berupa perbaikan(bug), jika update meliputi tambahan fitur baru itu lebih baik. Jika software dijual paket dengan modem, pastikan ada garansi untuk modem. Garansi modem bisa service(perbaikan) atau replace(penggantian). Tanyakan juga tentang biaya pengiriman modem selama masa garansi.
  • Panduan penggunaan
    Untuk mengerti dan memahami cara kerja software setidaknya ada fasilitas bantuan(Help), umumnya dengan menekan tombol F1 atau panduan baik dalam bentuk buku atau file PDF.
  • Customer support
    Setelah membeli software SMS, adakalanya kita membutuhkan panduan atau solusi jika terjadi permasalahan. Umumnya layanan pelanggan diberikan via SMS, telepon, chatting(yahoo messenger) dan remote komputer. Jika ada layanan on-site(datang ke tempat) itu lebih baik.
  • Membeli langsung ke pengembang atau reseller resmi
    Jika anda sudah memiliki kepastian untuk membeli software SMS, belilah dari reseller resmi atau langsung ke pengembang software. Kunjungi terlebih dahulu website-nya. Jangan mudah percaya dengan iklan yang menjual software SMS dengan harga murah apalagi disertai dengan keygen, serial number atau crack karena bisa jadi yang dijual adalah software bajakan.
Share This Post

Menghapus(Uninstall) Driver Prolific

June 22nd, 2011

Prolific merupakan driver modem Wavecom 1206B, 1306B, Siemens C55, M55. Jika anda mengalami masalah dalam melakukan instalasi driver modem Prolific anda bisa menghapus(uninstall) terlebih dahulu menggunakan Prolific Driver Remover(PDR). PDR otomatis akan menghapus file driver dan konfigurasi registry di Windows.

Tekan tombol YES lalu restart komputer. Ketika modem dihubungkan kembali ke komputer akan dikenali sebagai New Hardware dan anda bisa melakukan instalasi driver Prolific. Jika anda tidak memiliki driver Prolific silahkan download di http://www.4shared.com/file/UeN0Fn1q/Driver_Modem.html

Download Prolific Driver Remover

Share This Post

Masalah dan Solusi : Tampilan Gili-SMS terpotong

February 16th, 2011

Permasalahan

Tampilan layar seperti terpotong dan beberapa Tombol atau Tab tidak terlihat. Contoh seperti gambar dibawah ini ketika menambahkan data Kontak.

tampilan software sms terpotong

Penjelasan dan Solusi

Gili-SMS dirancang dengan ukuran 895 x 668 pixel. Jika resolusi layar komputer anda 800 x 600, maka tampilan Gili-SMS akan terlihat seperti terpotong. Jika anda menggunakan Netbook, anda akan mengalami hal seperti ini. Untuk mengatasinya rubah resolusi layar ke 1024 x 768 atau rubah skala dialog (Dot Per Inch).

» Read more: Masalah dan Solusi : Tampilan Gili-SMS terpotong

Share This Post

Update Gili-SMS 10 Januari 2011

January 11th, 2011

Update Gili-SMS 10 Januari 2011 menambahkan 2 fitur baru yaitu Export data kontak ke Excel dan kirim SMS dari file Excel. Pada update ini juga meliputi beberapa fix bug, penyempurnaan dialog dan proses import data kontak.

Jika anda hendak mengirimkan SMS ke beberapa nomor, namun dengan pesan yang berbeda untuk setiap nomor, anda bisa menggunakan dialog Kirim SMS dari file Excel. Cukup mudah, buat file di Excel dengan kolom pertama berisi nomor handphone dan kolom kedua berisi pesan SMS. Pada dialog kirim SMS, tekan tombol Letak File, arahkan ke file Excel. Gili-SMS akan memproses file tersebut dan menampilkannya ke daftar. Setelah isian daftar sudah benar, tinggal tekan tombol Kirim, jika tidak cek kembali file Excel mungkin terdapat format yang salah.

Bagi pengguna yang membeli Gili-SMS, update dikirimkan via email. Gili-SMS versi Demo sudah memiliki kedua fitur ini. Download Gili-SMS, gunakan software-nya nikmati manfaatnya.

Share This Post

Software Backup Hardisk

February 2nd, 2009

Mungkin anda pernah mengalami Windows tiba-tiba crash, tidak mau booting, sering hang, terkena virus yang susah untuk dibasmi. Jika sudah terjadi mau tidak mau kita harus meluangkan waktu untuk melakukan instalasi ulang Windows. Instalasi Windows memerlukan waktu yang cukup lama, belum lagi instalasi driver untuk hardware yang masih belum kompatible dengan Windows serta software pendukung seperti office, mesengger, software multimedia dll.

Saat ini banyak software backup yang dapat anda gunakan untuk mem-backup hardisk. Ya, seluruh hardisk anda akan di-backup dan jika terjadi sesuatu pada Windows yang memerlukan instalasi ulang, anda hanya tinggal melakukan restore. Semua file dan software yang sudah ter-install sebelumnya akan kembali seperti sedia kala (terakhir kali mem-backup). Beberapa software backup diantaranya Acronis True Image, Paragon Drive Backup, Norton Ghost, PC Inspector Clone Maxx, R-Drive Image dll.

Kali ini penulis akan membahas salah satu diantaranya yaitu R-Drive Image. R-Drive Image dapat mem-backup hardisk anda baik secara keseluruhan atau partisi tertentu. Selain itu R-Drive Image juga dapat meng-copy isi hardisk ke hardisk lain (file dan sistem operasi). R-Drive Image memiliki tampilan seperti Wizard yang dapat membantu anda lebih jelas dalam melakukan backup.

Anda dapat melakukan konfigurasi tingkat kompresi data. Semakin padat semakin kecil ukuran file hasil backup namun membutuhkan waktu yang cukup lama. File hasil backup juga dapat di-set per ukuran tertentu misal sebesar 4.5 Giga Byte agar dapat di simpan ke DVD. R-Drive Image secara otomatis membuat file lanjutan (incremental) jika batas ukuran sudah penuh.

R-Drive Image juga dapat dijadwal pada hari dan jam tertentu serta metode backup yang akan dilakukan.

R-Drive Image menyediakan file iso untuk membuat cd atau disket booting untuk melakukan proses restore. Restore data harus dilakukan menggunakan software booting yang memang sudah dirancang diluar kendali Windows. Lama proses restore tergantung pada besar file hasil backup, prosesor dan RAM.

Testing backup pada partisi C dengan ukuran 22 GB menghasilkan 1 buah file dengan ukuran tidak sampai 4 GB. Cukup untuk di-burn ke DVD. Proses restore-nya memakan waktu hampir 15 menit dengan Laptop Centrino Duo, Core(TM)2 Duo T5270 at 1,4 GHz, RAM 2 GB.

Anda bisa mendapatkan R-Drive Image seharga USD 44.95 dan bisa dibeli online pada website-nya di http://www.drive-image.com

Share This Post

Konversi Format Multimedia

December 10th, 2008

FormatFactory software konversi file multimedia yang mendukung banyak format diantaranya MP4, 3GP, MPG, AVI, WMV, FLV, SWF dll. Dengan menggunakan FormatFactory, anda dapat melakukan konversi ke MP4, MP3, 3GP, MPG, AVI. Beberapa opsi tambahan seperti ukuran frame, kualitas audio, kompresi gambar dapat di-set lebih lanjut tanpa harus menggunakan default value.

Berikut adalah beberapa fiturnya :

  • All to MP4/3GP/MPG/AVI/WMV/FLV/SWF
  • All to MP3//WMA/MMF/AMR/OGG/M4A/WAV
  • All to JPG/BMP/PNG/TIF/ICO/…
  • Rip DVD to video file , Rip Music CD to audio file
  • MP4 files support iPod/iPhone/PSP/BlackBerry format
  • Source files support RMVB

FormatFactory gratis untuk digunakan, anda dapat mengunduh(download) FormatFactory pada alamat http://www.formatoz.com dengan ukuran installer sekitar 17 MB.

Tampilan software

Share This Post

RocketDock, panel shortcut yang elegan

December 8th, 2008

Banyaknya shortcut yang tertampil di desktop terkadang membuat mata tidak nyaman. Gambar desktop yang semula lapang dan sedap untuk dipandang menjadi sekadar pengisi layar. Anda dapat menggunakan software RocketDock untuk mengumpulkan semua shortcut sehingga desktop menjadi bersih dan lapang.

RocketDock memiliki tampilan yang elegan, panel yang dapat dipindah-pindah baik horisontal maupun vertikal dan yang lebih mengenakkan lagi, RocketDock gratis.

Share This Post